Mengenai Saya

Foto saya
jakarta, selatan, Indonesia
Indo Berita Nusantara merupakan situs berita internet yang memberikan informasi berbentuk berita diseluruh nusantara Alamat Jl. Joe. Gg. Kelapa Hijau Telp.(021)98265014 Anda punya berita atau informasi silahkan kirim ke e-mal : ibernas.jakarta@yahoo.com

Senin, 02 Agustus 2010

Dukungan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) kepada pasangan Edy Suhaedi-Aprylia Ade Sudirman dalam Pemilukada 2010 Kab. Pandeglang


Pandeglang (Ibernas-30/7/2010)
Pada hari Jumat, 30 Juli 2010, di kantor Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Pandeglang Jl. Raya Labuan Km.3 Kab. Pandeglang, Asep Mulyadi, Ketua DPC Partai Gerindra Pandeglang, memberikan keterangannya sehubungan dengan dukungan partai Gerindra kepada pasangan Edy Suhaedi-Aprylia Ade Sudirman dalam Pemilukada 2010 Kab. Pandeglang, bahwa dukungan ini telah ditetapkan dalam rapat pimpinan tingkat cabang Partai Gerindra Pandeglang, yang diikuti oleh 35 Pengurus Anak Cabang (setingkat Kecamatan) Kab. Pandeglang. Meskipun pasangan ini bukan merupakan kader partai namun mereka memiliki visi dan misi yang sama dengan visi dan misi Partai Gerindra yaitu “membangun masyarakat ekonomi lemah dengan berbasis ekonomi kerakyatan”, sehingga DPP Partai Gerindra pun memberikan restu.
Partai Gerindra yang berkoalisi dengan Partai Bulan Bintang dan 22 partai non parlemen untuk mengusung pasangan Edy Suhaedi-Aprylia Ade Sudirman menganggap bahwa pasangan ini adalah sebagai pasangan alternatif karena memiliki citra dan rekam jejak yang relatif lebih bersih dibandingkan dengan pasangan Calon Bupati/Wabup yang lain.
Dalam memberikan dukungannya Partai Gerindra tidak mengharapkan imbal balik berupa materi ataupun kekuasaan, namun mengharapkan apabila pasangan ini menang dalam Pemilukada akan memerintah sesuai visi dan misi yang diusung serta akan dikawal supaya tetap berada pada jalurnya.
Dia yakin bahwa pasangan ini dapat memenangkan Pemilu dalam satu putaran saja, karena mereka memiliki jaring pendukung yang terdiri dari Organisasi kemasyarakatan yang berafiliasi kepada Partai Gerindra, Organisasi kemasyarakatan yang berafiliasi kepada Partai Bulan Bintang (PBB), Koalisi Pandeglang Bangkit yang merupakan koalisi dari partai-partai non parlemen, Kelompok Ulama Safa Marwa, yaitu kelompok para ulama yang tersebar hingga ke desa-desa serta Tim Jaringan yang terdiri dari Lembaga Swadaya Masyarakat, Organisasi Kepemudaan dan Partisan Siliwangi
Sementara itu Tim pemenangan pasangan Edy Suhaedi-Aprylia Ade Sudirman yang disebut sebagai Koalisi Pandeglang Bangkit telah dideklarasikan pada 28 Juli 2010. (AndRe/20121)

Tidak ada komentar: