Mengenai Saya

Foto saya
jakarta, selatan, Indonesia
Indo Berita Nusantara merupakan situs berita internet yang memberikan informasi berbentuk berita diseluruh nusantara Alamat Jl. Joe. Gg. Kelapa Hijau Telp.(021)98265014 Anda punya berita atau informasi silahkan kirim ke e-mal : ibernas.jakarta@yahoo.com

Rabu, 01 September 2010

Tujuh Aksi Unjuk Rasa Warnai Ibukota

Jakarta: Tujuh aksi unjuk rasa dan 1 kegiatan pendaftaran bela negara ganyang malaysia terjadi Rabu (1/9) di Ibukota Jakarta. Informasi yang dilansir TMC Polda Metro, pendaftaran Bela Negara Ganyang Malaysia dilakukan di Cikini Center, halaman depan Tugu Proklamasi, Jakarta Pusat, mulai pukul 10 pagi.
Sedangkan aksi demo dilakukan di depan kantor Suku Dinas Pendidikan Dasar yang terletak di Kantor Wali Kota Jakarta Selatan di Jalan Prapanca, mulai pukul 10. Demo lainnya terjadi di Mabes Polri Jl, Trunojoyo, Kementrian Kehutanan di Jalan Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Istana Negara, dan gedung DPR-RI. Unjuk rasa juga terjadi di kantor Kemenakertrans di Jalan Gatot Soebroto, kantor PT Freeport Indonesia di Jalan H.R. Rasuna Said. (Sumber Berita :Liputan6.com /ARI)

Putusan MK terhadap Gugatan Pemilukada Tolitoli

Ibernas, (31/8) Yahdi Basma (Divisi Hukum KPU Propinsi Sulawesi Tengah) mengatakan bahwa Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Tolitoli bahwa MK menolak seluruh permohonan oleh pasangan calon Iskandar Natsir dan Supratman Agtas. Dengan demikian, KPU Tolitoli segera berkoordinasi dengan DPRD Tolitoli untuk pengajuan, pengesahan, dan persiapan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih.
Pemilukada yang sempat beberapa kali ditunda akibat beberapa masalah. Pada akhirnya berjalan dengan aman dan sukses dan dimenangkan oleh Bupati dan Wakil Bupati yang terpilih adalah pasangan Muhammad Saleh Bantilan dan Amran Yahya. KPU Tolitoli belum dapat melantik Bupati dan Wakil Bupati terpilih karena salah satu pasangan calon melakukan gugatan.

PEMBAKARAN BENDERA MALAYSIA OLEH LASKAR MERAH PUTIH


Serang/30-8-2010, Peristiwa 13 Agustus 2010 di perairan kepulauan Riau yaitu penyanderaan 3 orang petugas Kementrian Kelautan dan Perikanan Riau oleh Polisi Diraja Malaysia karena menangkap 7 orang nelayan Malaysia yang mencuri ikan di perairan Indonesia, telah membuat reaksi yang keras bagi sebagian besar rakyat Indonesia diantaranya adalah Forum Bersama Laskar Merah Putih (FBLMP). Sekitar 100 orang anggota kelompok ini telah melakukan aksi unjuk rasa dengan cara orasi dan pembakaran bendera Malaysia di depan gedung DPRD Provinsi Banten Jl. Raya Palima Serang.

Dalam aksi yang tertib dan lancar itu mereka meneriakkan yel-yel anti Malaysia dan membacakan pernyataan sikap yang intinya adalah meminta untuk saling penghormatan bagi kedua bangsa yang bertetangga. Mereka juga meminta kepada Gubernur dan para Wakil Rakyat di DPRD Banten agar mendesak pemerintah pusat untuk mengambil tindakan tegas atas sikap Malaysia terhadap Indonesia selama ini yang dianggap telah merongrong dan melecehkan kedaulatan NKRI. (AndRe/20121)