Mengenai Saya

Foto saya
jakarta, selatan, Indonesia
Indo Berita Nusantara merupakan situs berita internet yang memberikan informasi berbentuk berita diseluruh nusantara Alamat Jl. Joe. Gg. Kelapa Hijau Telp.(021)98265014 Anda punya berita atau informasi silahkan kirim ke e-mal : ibernas.jakarta@yahoo.com

Kamis, 22 Juli 2010

Aksi Unjuk Rasa Menutut Saiful Illah Agar Diproses Secara Hukum

Surabaya-Ibernas (22/7), Markas Kepolisian Daerah Jawa Timur, Jalan A.Yani Surabaya sekitar 50 aktivis yang tergabung dalam Kelompok Kerja (Pokja) Lintas LSM Se Indonesia yang dikoordinasikan Galih Sutrisno (Sekretaris LSM LPAB) melakukan aksi unjuk rasa menuntut Saiful Illah agar diproses secara hukum.
“Meminta Polda Jawa Timur untuk segera memuntaskan masalah yang dilakukan oleh Saiful Illah selama berkuasa seperti pemalsuan, penipuan dan penyerobotan tanah milik rakyat, Saifullah Illah dianggap tidak layak menjadi Bupati Sidoarjo dan rakyat menginginkan pemimpin bijaksana, pro rakyat dan membawa perubahan disegala bidang untuk kesejahteraan rakyat” ungkapnya.

Sementara itu, dalam pernyataan sikapnya Pokja Lintas LSM menyatakan Meminta Polda Jawa Timur mengusut secara tuntas kasus yang melibatkan H. Saiful Illah tersebut diatas atas dugaan tindak pidana yaitu: Surat Palsu (Pasal 263 ayat (1) dan (2) KUHP), Penipuan (Pasal 378 KUHP), Penggelapan (Pasal 372 KUHP), Melepaskan barang sita (Pasal 231 ayat (1) KUHP), Penyerobotan Tanah (Pasal 385 KUHP), Meminta Kapolri untuk memerintahkan Kapolda Jawa Timur agar segera melakukan langkah-langkah penyelidikan atas laporan masyarakat dalam kasus yang melibatkan H. Saiful Illah untuk diproses sesuai ketentuan hukum, Mencoret dan atau membatalkan H. Saiful Illah (Incumbent) sebagai Cabup 2010 Sidoarjo, karena yang bersangkutan terlibat dalam kasus perkara pidana, sehingga yang bersangkutan tidak memenuhi salah satu syarat yang ditetapkan sebagai Calon Bupati Sidoarjo periode 2010-2015 karena telah melakukan Perbuatan tercela dimasyarakat sesuai ketentuan UU No.32/2004 “Tentang Pemerintah Daerah, Rakyat Sidoarjo menginginkan sosok pemimpin sebagai Bupati kedepan adalah sosok pemimpin, jujur, bersih, berkualitas, bertaqwa, dan memiliki integritas berpihak kepada rakyat kecil dan bukan pemimpin yang tercela dimasyarakat.

Tidak ada komentar: