Mengenai Saya

Foto saya
jakarta, selatan, Indonesia
Indo Berita Nusantara merupakan situs berita internet yang memberikan informasi berbentuk berita diseluruh nusantara Alamat Jl. Joe. Gg. Kelapa Hijau Telp.(021)98265014 Anda punya berita atau informasi silahkan kirim ke e-mal : ibernas.jakarta@yahoo.com

Senin, 04 Mei 2009

FSBI Semarang Memperingati Hari Buruh Internasional


Pada 1 Mei 2009 di DPRD Jawa Tengah berlangsung Aksi Unjuk Rasa yang dilakukan dilakukan oleh Federasi Serikat Buruh Independen (FSBI) yang didalamnya terdapat serikat buruh diantaranya Kongres Aliansi Buruh Indonesia (KOSBI), Serikat Pengemudi Independen Pragulopati Transclub (SPAI PTC), Aliansi Pengemudi Independen (API), dll. Aksi diikuti sekitar 1000 peserta yang berasal dari serikat buruh di semarang Sebagai korlap pada aksi ini dari FSBI Suwardiyono, sedang dari API Sudiyono. Dalam tuntutanya antara lain;

Ramelan Aktifis FSBI mengungkapkan Reformasi yang 11 tahun telah berjalan tidak menyejahterakan rakyat. Kebijakan yang dihasilkan merugikan kaum buruh. Dan menuntut biaya sekolah gratis, pengobatan gratis.Jam kerja lembur banyak dimanipulasi dan tidak digaji, Tolak pajak terhadap buruh.

Pernyataan sikap dari FSBI antara lain; Tetapkan kembali 1 Mei sebagai hari libur nasional, Tegakkan UU No. 13 tahun 2003 tentang ketenagakerjaan, Tegakkan UU No. 2 tahun 2004 tentang PPHI, Usut pelanggaran HAM dan oknum perburuhan, Tolak privatisasi BUMN, Tolak pajak bagi buruh penghasilan kurang dari PTKP, Tolak pengalihan hari kerja (PB 5 menteri), Tegakkan hak-hak reproduksi buruh perempuan, Hapus sistem kontrak dan outsourching dan hapus kerja paksa, Tolak PHK sewenang-wenang

Dari aksi tersebut 10 perwakilan FSBI yang diketuai Ramelan, SH diperkenankan menghadap dewan di gedung DPRD Jawa tengah dan tanggapan dewan dari pertemuan tersebut antara lain; ucapan Selamat hari buruh internasional 1 Mei 2009, tuntutan yang normatif perundang akan di teruskan ke pusat., Akan diperjuangkan untuk 1 Mei menjadi hari Buruh Nasional., Beliau akan memperjuangkan aspirasi yang diperjuangkan buruh Jawa Tengah bersama dengan gubernur ke Pusat. Dan tentunya Tetap menjaga ketertiban dan tetap memperjuangkan perjuangan tersebut.

Serikat Pengemudi Independen Pragulopati Transclub (SPAI PTC) dan Aliansi Pengemudi Independen (API) dengan visi misi berjuang untuk mencerdaskan dan menyejahterakansopir-kenek beserta keluarga dengan sekretariat Terminal gunungpati Semarang.
Korlap dari Aksi tersebut Sudiyono mengungkapkanPengemudi (Sopir) jangan jadi Objek Kekerasan dijalanan, Pungli dan menegaskan bahwa pengemudi merupakan buruh profesi, indonesia tanpa pengemudi pasti mati karena roda perekonomian khususnya transportasi berhenti.

Diantara poster yang ada ditemukan pernyataan antara lain;, Kenapa Biaya SIM umum Tinggi, Kucurahkan segala tenaga dan keringatku tapi negara tidak pernah perduli dengan nasibku, Pilot, nahkoda, masinis diperhatikan nasibnya, kenapa pengemudi tidak, Negara tambah melarat jika tidak memperhatikan nasib pengemudi, Pelanggaran jangan jadikan pendapatan musibah jangan dianggap berkah., Apa Artinya indonesia tanpa sopir, Hapus Segala pemerasan dan kekerasan terhadap pengemudi. (Jefri-smg)

Tidak ada komentar: