


Baru-baru ini kita menperingati hari kelahiran R.A. Kartini pada 21 April 2009. Sudah terlalu lama kita tidak pernah mendengar atau melihat dan juga memperingati hari-hari kejuangan dan pahlawan kita, walaupun ada, hanya beberapa organisasi dan unit serta sekolah saja yang ada. Entah mengapa ???
Kita pernah baca semboyan mengenai kecintaan bangsa, seperti "Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya", tetapi dalam bentuk apa??, memperingati saja tidak pernah apalagi mengingatnya.
Sehubungan dengan itu rasa menghargai jasa pahlawan ternyata hanya dianamkan pada tingkat anak sekolah tingkat dasar, dan ini juga dilakukan oleh SDN 06 Pagi, Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur.
Kegiatan ini melibatkan seluruh siswa, guru. Dalam kegiatan ini siswa dan guru diwajibkan memakai pakaian adat nasional, dan juga diadakan perlombaan-perlombaan seperti lomba busana,dan lomba puisi. Dengan harapan agar para generasi muda ini memang betu-betul dapat menghargai dan mengingat jasa-jasa pahlawan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar